Senin, 23/6/25 | 04:29 WIB
  • Dapur Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Tentang Kami
Scientia Indonesia
  • TERAS
  • EKONOMI
  • HUKUM
  • POLITIK
  • DAERAH
  • EDUKASI
  • DESTINASI
  • LITERASI
    • ARTIKEL
    • CERPEN
    • KLINIK BAHASA
    • KREATIKA
    • PUISI
  • RENYAH
  • TIPS
No Result
View All Result
  • TERAS
  • EKONOMI
  • HUKUM
  • POLITIK
  • DAERAH
  • EDUKASI
  • DESTINASI
  • LITERASI
    • ARTIKEL
    • CERPEN
    • KLINIK BAHASA
    • KREATIKA
    • PUISI
  • RENYAH
  • TIPS
No Result
View All Result
Scientia Indonesia
No Result
View All Result
  • TERAS
  • EKONOMI
  • HUKUM
  • POLITIK
  • DAERAH
  • EDUKASI
  • DESTINASI
  • LITERASI
  • RENYAH
  • TIPS
Home DAERAH

Komisi II DPRD Padang Soroti Pajak dan Potensi Pendapatan Daerah: Walet hingga Listrik Jadi Fokus Evaluasi

Rabu, 28/5/25 | 13:07 WIB

Komisi II DPRD Padang Gelar Rapat Pembahasan LHP Tahun 2024, Bahas Pengelolaan Pajak dan Optimalisasi PAD. [foto : ist]
Komisi II DPRD Padang Gelar Rapat Pembahasan LHP Tahun 2024, Bahas Pengelolaan Pajak dan Optimalisasi PAD. [foto : ist]
Padang, Scientia – Komisi II DPRD Kota Padang menggelar rapat intensif selama dua hari, 27–28 Mei 2025, guna membedah Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) tahun anggaran 2024 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Rapat ini menjadi ruang evaluasi penting untuk memperkuat arah pembangunan fiskal daerah melalui optimalisasi pendapatan.

Isu-isu strategis mencuat di hari pertama rapat, seperti pengelolaan pajak sarang burung walet, Pajak Barang dan Jasa Tertentu (PBJT) — khususnya listrik dan makanan-minuman — serta efisiensi penerimaan pajak daerah.

Ketua DPRD Kota Padang Muharlion dengan tegas menyoroti perlunya dasar yang jelas dalam penetapan pajak.

“Pajak itu bukan sedekah. Kalau 10 persen dari pendapatan, maka kami ingin tahu pendapatan riilnya. Jangan sekadar menerima angka mentah. DPRD harus turun langsung ke lapangan,” ujarnya saat memimpin rapat.

BACAJUGA

Pimpinan DPRD Kota Padang menerima dokumen perubahan KUA-PPAS APBD 2025. [foto : ist]

DPRD Padang Setujui Perubahan KUA-PPAS 2025, Anggaran Naik Rp10,8 Miliar

Minggu, 22/6/25 | 23:34 WIB
Ketua DPC PKB Kota Padang, Yusri Latif. [foto : ist]

Wujudkan Pendaftaran Merata, DPRD Padang Dorong Informasi SPMB Menjangkau Seluruh Masyarakat

Senin, 16/6/25 | 21:38 WIB

Pimpinan Komisi II DPRD Kota Padang mendengarkan pendapat dari peserta pembahasan. [foto : ist]
Pimpinan Komisi II DPRD Kota Padang mendengarkan pendapat dari peserta pembahasan. [foto : ist]
Dari hasil audit BPK, ditemukan pengelolaan pajak sarang burung walet masih belum optimal. Banyak pengusaha walet belum masuk sebagai wajib pajak, meskipun potensinya cukup besar. Menyikapi hal ini, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) mulai berkoordinasi dengan DPMPTSP dan Balai Karantina untuk mendata seluruh pelaku usaha walet.

Langkah penagihan terhadap wajib pajak yang belum menyampaikan Surat Pemberitahuan Pajak Daerah (SPTPD) pun mulai dijalankan.

Sorotan lainnya datang dari sektor tenaga listrik. Terdapat potensi pajak yang belum dipungut dari industri yang menggunakan pembangkit listrik sendiri. Salah satunya PT Semen Padang yang telah diperiksa dan akan dikenai Surat Ketetapan Pajak Daerah Kurang Bayar (SKPDKB) untuk tahun pajak 2024.

Tak ketinggalan, sektor makanan dan minuman juga diperiksa. DPRD menyoroti kekurangan penerimaan PBJT atas konsumsi makanan dan minuman, khususnya dari transaksi di lingkungan perkantoran pemerintahan.

“Kota Padang tidak boleh hanya bertumpu pada pola lama. Harus ada inovasi. Semua unit kerja perlu bersinergi agar pelaporan pajak makin tertib dan potensi baru bisa digali,” tegas Muharlion.

Wakil Ketua Komisi II, Miswar Djambak menambahkan bahwa arah pembangunan Kota Padang harus jelas.

“Kita harus tahu, Padang ini mau jadi kota wisata, kota pendidikan, atau kota perdagangan? Semua harus dirancang dengan rencana yang matang dan berkelanjutan,” katanya.

Senada, Anggota Komisi II Rafli Boy menekankan pentingnya pemerataan pembangunan melalui penguatan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Ia bahkan menargetkan PAD bisa menembus angka Rp1 triliun, sembari mendorong pengelolaan parkir di area kafe dan restoran yang nyaman bagi wisatawan.

Operasional Perangkat Daerah (OPD) mendengarkan penjelasan dari pimpinan Komisi II DPRD Kota Padang. [foto : ist]
Operasional Perangkat Daerah (OPD) mendengarkan penjelasan dari pimpinan Komisi II DPRD Kota Padang. [foto : ist]
Rapat ini juga dihadiri lintas fraksi DPRD seperti Faizal Nasir (PAN), Surya Jufri Bitel (Demokrat), Yosrizal (PKB), dan Mastilizal Aye (Gerindra), bersama jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.

Dengan evaluasi yang mendalam dan semangat reformasi fiskal, DPRD Padang berharap kebijakan pajak di masa mendatang tak hanya efektif, tapi juga adil dan berpihak pada kesejahteraan kota. (Ade)

Tags: DPRD PadangKomisi II DPRD PadangLHP BPKPAD
ShareTweetShareSend
Berita Sebelum

Pengurus KSPNM Komitmen Tingkatkan Ekonomi Masyarakat Nagari Sikabau

Berita Sesudah

Puan Maharani Ajak Jepang Perkuat Transisi Energi Hijau dan Pendidikan Teknik untuk Anak Muda Indonesia

Berita Terkait

Pimpinan DPRD Kota Padang menerima dokumen perubahan KUA-PPAS APBD 2025. [foto : ist]

DPRD Padang Setujui Perubahan KUA-PPAS 2025, Anggaran Naik Rp10,8 Miliar

Minggu, 22/6/25 | 23:34 WIB

Pimpinan DPRD Kota Padang menerima dokumen perubahan KUA-PPAS APBD 2025. Padang, Scientia – DPRD Kota Padang resmi menyetujui perubahan Kebijakan...

Si Jago Merah Mengamuk di Dharmasraya, Tiga Bangunan Ludes, Satu Korban Terluka, Kerugian Miliaran Rupiah

Si Jago Merah Mengamuk di Dharmasraya, Tiga Bangunan Ludes, Satu Korban Terluka, Kerugian Miliaran Rupiah

Minggu, 22/6/25 | 16:21 WIB

Dharmasraya, Scientia.id – Kebakaran hebat melanda kawasan pemukiman warga di Jorong Padang Duri, Nagari Empat Koto Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya,...

Anggota DPRD Sumbar dari PKB, Firdaus (Foto: Ist)

Kasus Mutilasi di Padang Pariaman, Firdaus Desak Penegakan Hukum Tegas dan Transparan

Sabtu, 21/6/25 | 23:54 WIB

Anggota DPRD Sumbar dari PKB, Firdaus (Foto: Ist) Padang, Scientia.id - Ketua Dewan Pengurus Wilayah Partai Kebangkitan Bangsa (DPW PKB)...

Marak Aksi Kekerasan Seksual di Pariaman, IMAPAR UIN IB: Nilai Agama dan Budaya Tinggal Nama

Marak Aksi Kekerasan Seksual di Pariaman, IMAPAR UIN IB: Nilai Agama dan Budaya Tinggal Nama

Sabtu, 21/6/25 | 23:48 WIB

Padang, Scientia.id - Ketua Dewan Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Piaman Raya (DPC IMAPAR) UIN IB Padang, Faril Irvanda menyampaikan keprihatinan...

Kecam Keras Kasus Mutilasi di Batang Anai, DPW PKB Sumbar: DPRD Sumbar Harus Bertindak

Kecam Keras Kasus Mutilasi di Batang Anai, DPW PKB Sumbar: DPRD Sumbar Harus Bertindak

Sabtu, 21/6/25 | 23:41 WIB

Padang, Scientia.id - Ketua DPW PKB Sumbar sekaligus Anggota DPRD Sumbar, Firdaus mengancam keras aksi mutilasi yang terjadi di Batang...

Tolak Bungkam, Kopri PMII Dakwah Gelar Seminar Nasional Bahas Kekerasan Seksual

Tolak Bungkam, Kopri PMII Dakwah Gelar Seminar Nasional Bahas Kekerasan Seksual

Sabtu, 21/6/25 | 23:32 WIB

Padang, Scientia.id - Korps Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Putri (KOPRI) Rayon Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Imam Bonjol Padang sukses...

Berita Sesudah
Ketua DP RI, Puan Maharan bersama Ketua Parlemen Jepang, Nukaga Fukushiro. [foto : ist]

Puan Maharani Ajak Jepang Perkuat Transisi Energi Hijau dan Pendidikan Teknik untuk Anak Muda Indonesia

POPULER

  • Marak Aksi Kekerasan Seksual di Pariaman, IMAPAR UIN IB: Nilai Agama dan Budaya Tinggal Nama

    Marak Aksi Kekerasan Seksual di Pariaman, IMAPAR UIN IB: Nilai Agama dan Budaya Tinggal Nama

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Atlet Archeries Archery Club Raih Prestasi Gemilang di Kejuaraan Panahan Student Open 2025

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Puisi-puisi Adli Maul

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kebakaran Hanguskan Rumah dan Dua Mobil di Pulau Punjung, Kerugian Ratusan Juta Rupiah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Si Jago Merah Mengamuk di Dharmasraya, Tiga Bangunan Ludes, Satu Korban Terluka, Kerugian Miliaran Rupiah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tolak Bungkam, Kopri PMII Dakwah Gelar Seminar Nasional Bahas Kekerasan Seksual

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • DPW PKB Gelar Rakorwil Pelaksanaan Program Partai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Scientia Indonesia

PT. SCIENTIA INSAN CITA INDONESIA 2024

Navigate Site

  • Dapur Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Tentang Kami

Follow Us

No Result
View All Result
  • TERAS
  • EKONOMI
  • HUKUM
  • POLITIK
  • DAERAH
  • EDUKASI
  • DESTINASI
  • LITERASI
    • ARTIKEL
    • CERPEN
    • KLINIK BAHASA
    • KREATIKA
    • PUISI
  • RENYAH
  • TIPS

PT. SCIENTIA INSAN CITA INDONESIA 2024