Senin, 16/6/25 | 17:10 WIB
  • Dapur Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Tentang Kami
Scientia Indonesia
  • TERAS
  • EKONOMI
  • HUKUM
  • POLITIK
  • DAERAH
  • EDUKASI
  • DESTINASI
  • LITERASI
    • ARTIKEL
    • CERPEN
    • KLINIK BAHASA
    • KREATIKA
    • PUISI
  • RENYAH
  • TIPS
No Result
View All Result
  • TERAS
  • EKONOMI
  • HUKUM
  • POLITIK
  • DAERAH
  • EDUKASI
  • DESTINASI
  • LITERASI
    • ARTIKEL
    • CERPEN
    • KLINIK BAHASA
    • KREATIKA
    • PUISI
  • RENYAH
  • TIPS
No Result
View All Result
Scientia Indonesia
No Result
View All Result
  • TERAS
  • EKONOMI
  • HUKUM
  • POLITIK
  • DAERAH
  • EDUKASI
  • DESTINASI
  • LITERASI
  • RENYAH
  • TIPS
Home DAERAH

Ade Rezki Pratama Gencarkan Sosialisasi JKN di Padang Pariaman, Masyarakat Antusias

Jumat, 16/5/25 | 11:11 WIB
Sosialisasi JKN di Kayu Tanam. Jum'at, (16/05/2025) [foto : sci/yrp]
Sosialisasi JKN di Kayu Tanam. Jum’at, (16/05/2025) [foto : sci/yrp]

Padang Pariaman, Scientia – Anggota Komisi IX DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) II Sumatera Barat, Ade Rezki Pratama bersama BPJS Kesehatan menyosialisasikan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di Aula Kantor Camat Kayu Tanam, Kabupaten Padang Pariaman, pada Jumat (16/05/2025). Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang manfaat dan prosedur JKN, serta memastikan akses kesehatan yang merata bagi seluruh warga.

Kegiatan ini dihadiri oleh ratusan masyarakat Kayu Tanam dan sekitarnya, serta beberapa tokoh masyarakat dan pejabat setempat. Ade Rezki Pratama menekankan pentingnya program JKN dalam memberikan perlindungan kesehatan bagi seluruh lapisan masyarakat, terutama bagi mereka yang kurang mampu.

“JKN adalah program yang sangat penting untuk memastikan setiap warga negara mendapatkan akses layanan kesehatan yang layak. Kami ingin masyarakat di Padang Pariaman memahami betul manfaat program ini dan bagaimana cara memanfaatkannya dengan maksimal,” ujar Ade Rezki Pratama dalam sambutannya.

Ia menambahkan bahwa sosialisasi ini adalah bagian dari upaya Komisi IX DPR RI untuk memastikan program JKN berjalan efektif dan tepat sasaran. Lebih lanjut, Ade menyebut bahwa layanan kesehatan oleh BPJS bisa diberikan untuk semua jenis penyakit.

BACAJUGA

Sosialisasi Komunikasi dan Informasi (KIE) obat dan makanan di Panti Sosial Tresna Werdha Sabai Nan Aluih, Sicincin. Jum'at (16/05/2025) [foto : sci/yrp]

Ade Rezki Pratama Ajak Masyarakat Padang Pariaman Pastikan Keamanan Obat dan Makanan Sebelum Dikonsumsi

Jumat, 16/5/25 | 15:21 WIB
Pemko Padang Canangkan Program BPJS Gratis Bagi Warga

Pemko Padang Canangkan Program BPJS Gratis Bagi Warga

Rabu, 16/4/25 | 13:11 WIB

“Baik itu sakit jantung, diabetes dan penyakit lainnya. Yang tidak bisa diberikan oleh BPJS adalah sakit hati,” kata Ade Rezki.

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Padang Pariaman, Inna Muthia, mengatakan pihaknya berkomitmen memberikan pelayanan kepersertaan JKN bagi masyarakat kurang mampu, sembari menjelaskan prosedur pendaftaran, manfaat, dan jenis layanan yang ditanggung oleh JKN. Ia berharap masyarakat yang belum menjadi peserta JKN dan layak dapat menghubungi pihak nagari masing – masing.

“Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Sosialisasi ini adalah kesempatan bagi kami untuk menjelaskan secara langsung tentang hak dan kewajiban peserta JKN. Kami juga berharap masyarakat dapat memanfaatkan layanan JKN dengan bijak,” kata Inna Muthia.

Camat 2×11 Enam Lingkung, Junaidi Syah menyambut baik inisiatif Ade Rezki Pratama dalam menyelenggarakan sosialisasi JKN di wilayahnya. Ia berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya memiliki jaminan kesehatan.

“Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Ade Rezki Pratama atas inisiatifnya. Sosialisasi ini sangat bermanfaat bagi masyarakat kami. Kami berharap, dengan adanya pemahaman yang lebih baik tentang JKN, masyarakat akan lebih peduli terhadap kesehatan mereka,” kata Junaidi. (yrp)

Tags: Ade Rezki PratamaBPJS Kesehatan
ShareTweetShareSend
Berita Sebelum

Polisi Ungkap Motif Ayah Tiri Bunuh Anak di Dharmasraya: Sakit Hati Ditagih Utang

Berita Sesudah

Respons Keluhan Nelayan Tradisional Air Bangis, Wagub Vasko Terjun Langsung Perangi Troll Mini

Berita Terkait

Warga Koto Padang Dharmasraya Swadaya Perbaiki Jembatan Gantung yang Ambruk

Warga Koto Padang Dharmasraya Swadaya Perbaiki Jembatan Gantung yang Ambruk

Minggu, 15/6/25 | 21:11 WIB

Dharmasraya, Scientia.id - Setelah tujuh bulan ambruk, jembatan gantung di Muaro Sungai Utan Koto Balai PT DL Jorong Koto Lintas,...

Ketua DPR RI, Puan Maharani di Amerika Serikat. [foto : ist]

Puan Maharani Apresiasi Meta Dukung Indonesia Berantas Judi Online

Sabtu, 14/6/25 | 21:16 WIB

Ketua DPR RI, Puan Maharani di Amerika Serikat. Amerika Serikat, Scientia – Ketua DPR RI, Puan Maharani, melakukan kunjungan kerja...

Bubur Kirai Kuliner Khas Muaro Bungo Jambi dari Zaman Baheula

Bubur Kirai Kuliner Khas Muaro Bungo Jambi dari Zaman Baheula

Jumat, 13/6/25 | 21:47 WIB

Jambi, Scientia.id - Mungkin sebagian orang sudah ada yang tahu dengan bubur kirai ini, tetapi dengan nama yang berbeda. Namun, mungkin...

Maling Sawit dan Getah Karet Marak di Dharmasraya, Petani Menjerit

Maling Sawit dan Getah Karet Marak di Dharmasraya, Petani Menjerit

Jumat, 13/6/25 | 21:28 WIB

Dharmasraya, Scientia.id - Petani di Dharmasraya, yang mayoritas menggantungkan hidup pada perkebunan sawit dan karet, kini dihadapkan pada masalah serius....

PMII Undhari Soroti Kepadatan Lalu Lintas, Desak Pemasangan Rambu di Gerbang Sport Center dan Kampus

PMII Undhari Soroti Kepadatan Lalu Lintas, Desak Pemasangan Rambu di Gerbang Sport Center dan Kampus

Jumat, 13/6/25 | 21:21 WIB

Dharmasraya, Scientia.id – Ketua Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Universitas Dharmas Indonesia (Undhari), Dimas Agustiyan, menyuarakan keprihatinannya atas kondisi...

Aliansi OKP se-Dharmasraya Minta Polres Dharmasraya Tingkatkan Pengawasan Keamanan

Aliansi OKP se-Dharmasraya Minta Polres Dharmasraya Tingkatkan Pengawasan Keamanan

Jumat, 13/6/25 | 21:15 WIB

Dharmasraya, Scientia.id - Aliansi Organisasi Kepemudaan (OKP) se-Dharmasraya menjalin silaturahmi dan sinergi dengan Kepolisian Resor (Polres) Dharmasraya. Kedatangan aliansi OKP...

Berita Sesudah
Respons Keluhan Nelayan Tradisional Air Bangis, Wagub Vasko Terjun Langsung Perangi Troll Mini

Respons Keluhan Nelayan Tradisional Air Bangis, Wagub Vasko Terjun Langsung Perangi Troll Mini

POPULER

  • Salah Kaprah Penggunaan In dan Out di Ruang Publik

    Salah Kaprah Penggunaan In dan Out di Ruang Publik

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tanda Titik pada Singkatan Nama Perusahaan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Warga Koto Padang Dharmasraya Swadaya Perbaiki Jembatan Gantung yang Ambruk

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Fungsi Kata “yang “ dalam Bahasa Indonesia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Aliansi OKP se-Dharmasraya Minta Polres Dharmasraya Tingkatkan Pengawasan Keamanan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Puan Maharani Apresiasi Meta Dukung Indonesia Berantas Judi Online

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Puisi-puisi Rifqi Septian Dewantara dan Ulasannya oleh Azwar

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Scientia Indonesia

PT. SCIENTIA INSAN CITA INDONESIA 2024

Navigate Site

  • Dapur Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Tentang Kami

Follow Us

No Result
View All Result
  • TERAS
  • EKONOMI
  • HUKUM
  • POLITIK
  • DAERAH
  • EDUKASI
  • DESTINASI
  • LITERASI
    • ARTIKEL
    • CERPEN
    • KLINIK BAHASA
    • KREATIKA
    • PUISI
  • RENYAH
  • TIPS

PT. SCIENTIA INSAN CITA INDONESIA 2024