Padang, Scientia.id – Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Vasko Ruseimy menghimbau seluruh kepala daerah di Sumatera Barat untuk mengembangkan pola pikir yang inovatif dalam pengelolaan anggaran dan pelaksanaan program pembangunan. Himbauan tersebut disampaikannya dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2026 yang digelar di Auditorium Gubernur Sumbar, beberapa waktu lalu.
Vasko menyoroti dominasi isu infrastruktur dalam usulan kepala daerah.
“Hampir 80 persen aspirasi yang disampaikan kepala daerah terfokus pada persoalan infrastruktur jalan. Ini menjadi perhatian utama yang harus kita tindaklanjuti dengan pendekatan yang lebih efektif,” ujarnya.
Dalam arahannya, Vasko menekankan perlunya transformasi pola pikir di lingkungan birokrasi pemerintahan, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten atau kota. Ia mengingatkan bahwa sebagai pengelola anggaran, pemerintah daerah masih kurang menggali potensi inovatif yang bisa meningkatkan kapasitas fisikal daerah.
“Kita sering terjebak dalam rutinitas dan lupa untuk berinovasi dalam memperoleh tambahan anggaran, baik dari pemerintah pusat maupun sumber eksternal. Padahal kita punya aset dan SDM yang bisa dimaksimalkan,” jelas Vasko.
Untuk mengakselerasi peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD), Wagub mengusulkan pertemuan informal dengan seluruh kepala daerah guna merumuskan strategi bersama.
“Saya yakin dengan kolaborasi dan berbagi pengalaman, pasti ada solusi yang bisa kita implementasikan bersama,” ucap Vasko.
Ia juga menekankan pentingnya mendorong birokrasi agar lebih kreatif dan terbuka terhadap pendekatan baru dalam menjalankan program.
“Kepemimpinan progresif dari para kepala daerah dapat menjadi energi positif untuk mendorong efektivitas kerja di lapangan,” katanya.
Vasko menambahkan bahwa saat ini Pemprov Sumatera Barat telah mengidentifikasi sekitar 400 inovasi dari berbagai organisasi perangkat daerah (OPD), yang merupakan tindak lanjut dari arahan gubernur Sumatera Barat. Inovasi tersebut akan terus dipantau agar pelaksanaannya sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing OPD.
Baca Juga: Wagub Sumbar Saksikan Penandatanganan MoU Proyek Flyover Sitinjau Lauik
“Alhamdulillah, setelah instruksi pak gubernur, kita sudah petakan sekitar 400 inovasi. Ke depan, implementasinya akan kami kawal agar benar-benar memberi dampak nyata bagi masyarakat,” pungkasnya. (Adpsb)