
Padang, Scientia.id – Lonjakan kriminalitas di Sumatera Barat semakin meningkat menjelang dan selama bulan Ramadan. Dari aksi pencurian, perampokan, tawuran hingga kasus pembunuhan, seolah tak terbendung. Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Kebangkitan Bangsa (DPW PKB) Sumatera Barat, Firdaus, menegaskan bahwa kondisi ini semakin segera ditangani sebelum semakin mengesahkan masyarakat.
“Kita tidak bisa terus-menerus melihat kejahatan meningkat tanpa ada langkah nyata. Aparat harus bertindak tegas, dan masyarakat juga harus lebih peduli dengan keamanan lingkungan,” ujar Firdaus pada Scientia.id, Selasa (12/3).
Firdaus menyoroti beberapa kasus kriminal yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir. Salah satunya adalah kasus pembunuhan di Tanah Datar, yang dikenal sebagai kasus mayat cinta dalam karung. Seorang siswi ditemukan tewas dalam karung, dan polisi yang menangkap dua pelaku di Aceh.
Selain itu, aksi tawuran dan balap liar di Kota Padang juga semakin meresahkan. Meski patroli malam telah digencarkan oleh pihak kepolisian, aksi kekerasan antar remaja masih terus terjadi, utama di wilayah Simpang Haru.
Firdaus mendesak pemerintah daerah dan aparat keamanan untuk tidak hanya mengandalkan patroli, tetapi juga meningkatkan langkah preventif. Menurutnya, upaya penegakan hukum harus diperkuat dengan edukasi dan pembinaan terhadap masyarakat, terutama anak muda yang rentan terlibat dalam aksi kriminal.
“Kita butuh tindakan nyata, bukan sekedar operasi sesaat. Aparat harus lebih aktif dalam memberantas kejahatan, tetapi masyarakat juga harus dilibatkan. Jika lingkungan kita aman, angka kriminalitas pasti bisa ditekan,” tegas Firdaus.
Firdaus juga mendorong agar Program ekonomi masyarakat diperkuat untuk mengurangi angka pengangguran, yang menjadi salah satu faktor utama meningkatnya kejahatan.
Firdaus mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap keamanan lingkungan sekitar. Ia menekankan pentingnya gotong royong dalam menjaga ketertiban dan tidak ragu melaporkan aktivitas mencurigakan kepada pihak berwenang.
“Jangan hanya berharap polisi yang bekerja. Masyarakat juga harus aktif menjaga keamanan, karena jika kita lengah, kejahatan akan semakin merajalela,” pungkas firdaus.
Baca Juga: Tuntut Kasus Kriminal, Ratusan Mahasiswa Geruduk Polres Dharmasraya
Dengan meningkatnya kasus kriminalitas ya di Sumatera Barat, Firdaus berharap semua pihak bisa bergerak cepat untuk menekan angka kejahatan agar masyarakat dapat menjalani aktivitas, khususnya di bulan Ramadhan, dengan lebih aman dan nyaman. (tmi)