Bukittinggi, Scientia.id – Rismal Hadi sebelumnya menjabat sebagai Asisten 2 Bidang Pembangunan Pemerintah Kota (Pemko) Bukittinggi resmi mengemban tugas baru sebagai Sekretaris Daerah (Sekda).
Pelantikan Rismal Hadi oleh Wali Kota Bukittinggi Ramlan Nurmatias bertempat di aula rumah dinas wali kota Belakang Balok, Selasa (8/7/2025), disaksikan sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setempat.
Ramlan Nurmatias dalam kesempatan itu menyampaikan, dipilihnya Rismal Hadi telah melalui proses seleksi terbuka untuk Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama, yang berlangsung secara transparan dan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan.
Ramlan menyampaikan, seluruh tahapan seleksi dilaksanakan secara objektif dan profesional untuk menjaring sosok aparatur sipil negara (ASN) terbaik.
“Semua proses seleksi dan tahapan telah dilewati. Selain merupakan prosedur perundang-undangan, ini juga bertujuan untuk memilih ASN yang cakap, memiliki kompetensi sesuai jabatan, latar belakang pendidikan yang memadai, rekam jejak yang baik, serta integritas yang tinggi,” ujar Ramlan.
Ramlan di kesempatan tersebut mengapresiasi dan berterima terima kasih kepada Al Amin atas dedikasinya selama lebih dari enam bulan menjabat sebagai Pj Sekda.
“Tanggung jawab Pj Sekda sesungguhnya tidak kalah berat dari pejabat definitif. Kami berterima kasih atas kerja keras dan kontribusi beliau selama masa transisi ini,” imbuhnya.
Menjabat sebagai Sekda, Rismal Hadi diharapkan mampu mengemban tugas strategis sebagai motor penggerak birokrasi, serta menjembatani kebijakan antara kepala daerah dan seluruh perangkat daerah. (*)