Padang, SCIENTIA – Pemerintah Kota (Pemko) Padang jajak kerja sama dengan Amerika Serikat (AS). Hal itu dibicarakan usai kunjungan Wakil Konsul AS untuk Indonesia Sumatera bagian Ekonomi Politik.
Penjabat Wali Kota Padang, Andree Algamar menyebutkan, kedua belah pihak membahas berbagai potensi kerja sama. Terutama di bidang pariwisata, perdagangan, pendidikan, teknologi informasi, dan bidang kesehatan.
“Kami sangat menyambut baik kunjungan Bapak Suraj Mungara. Melalui pertemuan ini, kami berharap dapat membuka peluang kerja sama yang lebih luas antara Kota Padang dengan Amerika Serikat,” kata Andre, Selasa (10/12).
Menurutnya, Kota Padang memiliki potensi besar di sektor pariwisata dengan keindahan alamnya yang kaya. “Kami memiliki pantai, gunung, dan daratan yang luas. Potensi ini sangat menarik bagi investor untuk mengembangkan sektor pariwisata di kota kami,” tambahnya.
Tawaran itu disambut baik oleh Wakil Konsul Amerika Serikat (AS) untuk Indonesia di Sumatera bagian Ekonomi dan Politik, Suraj Mungara, mengungkapkan ketertarikannya terhadap potensi yang dimiliki Kota Padang.
“Kami sangat tertarik dengan potensi wisata yang dimiliki Kota Padang. Kami akan berusaha untuk menarik minat investor Amerika Serikat untuk berinvestasi di sini,” ujarnya.
Sebagai langkah awal untuk kerja sama ini, Suraj Mungara beserta rombongan berencana mengunjungi beberapa objek wisata yang ada di Kota Padang. Salah satunya, tempat konservasi penyu di Pantai Pasir Jambak.
Kunjungan Wakil Konsul AS ini diharapkan memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan AS, khususnya dalam konteks kerja sama daerah. Selain itu, juga momentum Kota Padang semakin dikenal di kancah internasional. (hyu)