Lastry Monika
(Kolumnis Rubrik Renyah Scientia.id)
Indonesia dikabarkan menempati posisi ketiga sebagai Fatherless Country di dunia. Wah, prestasi apa pula ini? Apa itu Fatherless Country?
Fatherless mengacu pada ayah yang tidak hadir dalam kehidupan anak, baik secara fisik maupun psikologis. Dalam proses tumbuh kembang anak, ayah tidak hadir secara maksimal dalam pengasuhan. Kalau begini ceritanya, bagaimana dengan keluarga broken home atau ayah yang memang sudah tiada dalam keluarga?
Penyebab Indonesia menyandang predikat Fatherless Country ketiga di dunia bukanlah mengacu pada dua hal di atas. Predikat tersebut didasarkan pada pembagian porsi peran pengasuhan antara ibu dan ayah dalam keluarga.
Salah satu penyebab terjadinya hal itu ialah peran gender yang tidak berimbang antara ayah dan ibu. Ibu diposisikan sebagai penanggung jawab utama untuk pengasuhan dan peran domestik lainnya, sedangkan ayah diposisikan sebagai penanggung jawab utama nafkah belaka.
Seorang ayah yang telah mencari nafkah adakalanya merasa tidak perlu repot-repot ikut terjaga di tengah malam ketika anak menangis. Seorang ayah yang telah mencari nafkah adakalanya merasa tidak perlu ikut memerhatikan kebutuhan lahir batin anak karena hal itu telah diatur oleh ibu.
Padahal, peran ayah dan ibu kelak menjadi cikal-bakal perkembangan kondisi mental anak di masa dewasa. Selain kondisi mental, keterlibatan pengasuhan yang tidak seimbang juga berdampak terhadap cara anak menjalani relasi dengan pasangannya di kala dewasa.
Sebagai seorang psikolog, Ester Lianawati menyebut adanya masa phallic pada pertumbuhan anak. Di masa ini dikatakan olehnya peran ayah sangat penting, terutama bagi anak perempuan.
Peran ayah di masa phallic ialah menjadi pelindung bagi anak sekaligus membantu menegaskan identitas femininnya. Selain itu, kehadiran ayah juga dapat mendukung upaya emansipasi pertama anak perempuan ketika berkonflik dengan ibu.
Sebagai Fatherless Country peringkat tiga sedunia, tidak mengherankan pula sebutan family man turut hadir dengan mudahnya di negara ini. Tindakan seperti ikut serta memandikan bayi, mengganti popok, atau sekadar bermain dengan anak dapat membuat seorang ayah dikatakan sebagai family man. Padahal tindakan-tindakan tersebut memang sudah seharusnya dilakukan oleh seorang lelaki yang memutuskan untuk menjadi ayah.
Sebagai Fatherless Country, tidak mengherankan pula bila seseorang bisa begitu bersyukur ketika mendapati pasangan yang ikut serta mengurusi bayi di masa-masa kelahiran untuk pertama kalinya sebab memang rupanya hal itu masih tergolong langka di negara ini.
Sebagai Fatherless Country, standar family man di negara ini juga dapat dikatakan bare minimum. Sebab, sesuatu yang ‘sudah seharusnya’ mendapat penghargaan luar biasa dan terasa istimewa dikarenakan kelangkaannya.
Keterlibatan ayah dalam mengurus dan mengasuh anak jadi tampak asing dan dianggap ‘wah’. Sebab, sebagian orang tidak terbiasa mengalami atau berjumpa dengannya. Family man bukanlah predikat yang harus diberikan, tetapi memang predikat yang harus disandang setiap lelaki yang memutuskan menikah dan memiliki anak.
Discussion about this post