
Padang, Scientia.id – Legislator DPRD Sumatera Barat (Sumbar), Firdaus menghimbau masyarakat di sekitar Gunung Marapi untuk meningkatkan kewaspadaan menyusul erupsi yang terjadi. Menurutnya, erupsi ini dapat mengancam keselamatan warga, terutama yang berada dalam radiasi 3 km dari puncak gunung.
“Saya menghimbau warga yang tinggal di kawasan rawan bencana untuk menaati arahan dari PVMBG dan segera mengungsi ke tempat aman. Aktivitas Gunung ini dapat berubah sewaktu-waktu,” kata Firdaus pada Scientia.id, Senin (27/01/2025).
Firdaus juga menekankan pentingnya kewaspadaan bagi warga yang tinggal di sepanjang aliran sungai. Potensi bahaya lar dingin meningkat apabila hujan turun di sekitar gunung, yang dapat membawa material vulkanik aliran sungai.
“Material vulkanik terbawa air hujan bisa menyebabkan aliran lahar dingin yang sangat berbahaya. Warga di sekitar aliran sungai harus siaga terhadap ancaman ini,” jelasnya.
Lebih lanjut, Firdaus menyoroti pentingnya peran pemerintah daerah dalam memastikan keselamatan masyarakat. Ia meminta agar jalur evakuasi diperiksa dan disiapkan dengan baik, serta bantuan darurat segera dikeluarkan jika dibutuhkan.
“Pemerintah daerah harus hidup menghadapi situasi ini. Pastikan logistik yang pas kau bencana tersedia, serta terus berkoordinasi dengan aparat terkait untuk membantu warga,” tegas Firdaus.
Baca Juga: Anggota DPRD Sumbar Firdaus Tutup Turnamen Gemtopar Cup 2024
Saat ini, aktivitas melati masih berada di level II (Waspada), namun potensi erupsi susulan tetap ada. Firdaus meminta masyarakat untuk tidak panik, tetap mengikuti arahan pihak berwenang dan selalu berdoa agar bencana ini segera berlalu.
“Kita harus bersama-sama menjaga keselamatan. Tetaplah tenang, ikuti arahan pihak berwenang dan jangan lupa berdoa agar bencana ini segera berakhir,” tutup Firdaus. (tmi)