Padang, Scientia.id – Dinas Perhubungan (Dishub) Sumbar diminta untuk segera melakukan perbaikan dan penambahan rambu-rambu lalu lintas sebagai titik rawan kecelakaan. Anggota DPRD Sumatera Barat (Sumbar), Firdaus menyoroti kondisi sejumlah cairan yang minim rambu serta infrastruktur pendukung keselamatan yang tidak memadai, yang berpotensi meningkatkan risiko kecelakaan bagi pengguna jalan.
“Keselamatan di jalan raya harus menjadi prioritas. Banyak kecelakaan terjadi karena kurangnya rambu peringatan, maka jalan yang sudah pudar, contoh penerangan yang tidak memadai berupa ruas jalan utama. Dishub harus segera turun tangan mengatasinya ini,” ujar Firdaus, Jumat (27/2)
Firdaus juga meminta agar Dishub berkoordinasi dengan kepolisian yang intansi terkait untuk meningkatkan sosialisasi keselamatan berlalu lintas kepada masyarakat, terutama di daerah yang sering terjadi kecelakaan.
Selain itu, ia menyoroti pentingnya evaluasi terhadap kebijakan penerapan sistem satu arah dan dua arah di beberapa wilayah agar tidak membingungkan pengguna jalan.
Baca Juga: Tinjau Jembatan Rusak di Nagari Ulakan Tapakis, Legislator Firdaus: Harus Segera Diperbaiki
“Penataan lalu lintas harus memperhatikan kenyamanan keselamatan masyarakat. Jangan sampai kebijakan yang diterapkan itu menimbulkan kebingungan dan meningkatkan risiko kecelakaan,” tutup Firdaus. (tmi)