
Padang Pariaman, Scientia.id – Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), Firdaus menyoroti stagnasi sektor pariwisata di Padang Pariaman. Ia berharap pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih, John Kenedy Azis dan Rahmat Hidayat dapat merealisasikan janji kampanye mereka yang menempatkan pariwisata sebagai leading sektor dalam membangkitkan ekonomi daerah.
“Pilkada telah usai. Ini saatnya menagih janji kampanye yang telah disampaikan kepada masyarakat. Salah satunya adalah pengembangan sektor pariwisata yang selama ini belum berkembang secara maksimal,” ujar Firdaus.
Menurut Firdaus, meskipun Padang Pariaman memiliki keindahan alam seperti pantai, bukit dan sungai, daya tarik tersebut juga dimiliki daerah lain di Sumbar.
“Jika hanya mengandalkan keindahan alam, kita sulit bersaing dengan daerah lain yang punya icon wisata lebih kuat seperti Danau atau gunung berapi,” jelas Firdaus.
Firdaus menilai bahwa Pemkab harus memiliki strategi baru dalam mengembangkan sektor ini.
“Jika JKA-Rahmat benar-benar ingin membawa perubahan, mereka harus menghadirkan sesuatu yang berbeda. Potensi seni dan budaya bisa menjadi solusi untuk meningkatkan daya tarik wisata daerah,” katanya.
Lebih lanjut, Firdaus menekankan bahwa perubahan dalam sektor pariwisata tidak hanya sebatas memperbaiki infrastruktur atau memperindah objek wisata, tetapi juga menciptakan ekosistem yang mendukung pertumbuhan industri wisata secara berkelanjutan.
“Pemkab harus serius dalam membuat kebijakan yang bisa mendorong wisata lokal agar lebih berkembang. Jika tidak, maka slogan perubahan hanya akan menjadi sekedar janji,” tegasnya.
Firdaus menegaskan bahwa masyarakat akan terus mengawasi dan menagih realisasi program-program yang telah dijanjikan JKA-Rahmat.
Baca Juga: Tinjau Jembatan Rusak di Nagari Ulakan Tapakis, Legislator Firdaus: Harus Segera Diperbaiki
“Masyarakat butuh bukti, bukan sekadar kata-kata. 5 tahun ke depan adalah waktu pembuktian bagi kepemimpinan baru ini,” pungkas Firdaus. (tmi)