Padang, SCIENTIA — Plt. Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy, memimpin apel peringatan Hari Santri Tahun 2024 di tingkat provinsi yang diselenggarakan di Pondok Pesantren Tarbiyah Islamiah, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, pada Selasa pagi (22/10). Dalam sambutannya, Audy mengajak seluruh peserta apel untuk turut berkontribusi dalam pembangunan bangsa menuju “Indonesia Emas 2045.”
Sebelum membacakan amanat Menteri Agama RI, Audy mengingatkan peserta apel bahwa Hari Santri adalah momen penting bagi bangsa untuk mengenang perjuangan santri dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
Salah satu peristiwa bersejarah yang dikenang dalam apel ini adalah “Resolusi Jihad” pada 22 Oktober 1945 oleh Hadratus Syekh Kiai Haji Hasyim Asyari, yang mendorong semangat juang dalam pertempuran mempertahankan tanah air, terutama pada Pertempuran 10 November 1945 yang kini diperingati sebagai Hari Pahlawan.
Mengusung tema “Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan,” Audy menegaskan bahwa peran santri di masa kini berbeda dari perjuangan fisik di masa lalu. Di era sekarang, santri diharapkan berjuang melalui ilmu dan keterampilan untuk melawan kebodohan dan ketertinggalan, serta menggerakkan kemajuan bangsa.
“Hari Santri adalah milik seluruh rakyat Indonesia yang mencintai negeri ini,” ujarnya, seraya mengajak semua kalangan untuk merayakan peringatan ini sebagai wujud kecintaan terhadap negara.
Pada kesempatan ini, Audy juga menyampaikan apresiasi kepada panitia atas terselenggaranya apel yang dihadiri oleh ratusan santri, tokoh agama, pejabat daerah, dan pemuka masyarakat. Para peserta mengenakan seragam khas santri; laki-laki mengenakan peci hitam, atasan koko putih, dan sarung, sedangkan perempuan mengenakan gamis dan jilbab putih.
Apel peringatan Hari Santri ini diharapkan menjadi pengingat bagi seluruh masyarakat Sumatera Barat akan pentingnya semangat kebersamaan dan dedikasi untuk kemajuan bangsa. (Adpsb)