Pariaman, Scientia – Ketua Bawaslu Pariaman, Riswan menghadiri Pisah Sambut Kapolres Pariaman dari pejabat lama AKBP Abd. Aziz, S.I.K kepada pejabat Baru AKBP Agung Bagus, S.I.K., MM di Mapolres Pariaman. Dia juga memberikan cendera mata sebagai tanda ucapan terima kasih kepada Kapolres yang lama. Kamis, (18/01/24)
“Terimakasih atas Kerjasama Kapolres Pariaman yang telah dibangun antara Bawaslu dan Kepolisian. Serta nantinya Bawaslu dapat menjalin sinergi yang baik bersama Pejabat baru,” ujar Riswan
Riswan mengatakan, peran Kepolisian sangat penting dalam Pengamanan Penyelenggaraan Pemilu maupun Pilkada Pada Tahun 2024 di Kota Pariaman. Kepolisian juga merupakan salah satu bagian yang menjadi penentu keberhasilan pnyelenggaraan Pemilu maupun Pilkada.
“Bawaslu dan Kepolisian memiliki tugas untuk menjamin terpenuhinya hak dan partisipasi masyarakat pada Pemilu, terutama di bidang hukum. Oleh karena itu Bawaslu dan Kepolisian penjadi pusat penegakan hukum terpadu yang dinamakan sentra Gakumdu yang terdiri dari tiga lembaga yang tergabung di dalamnya, ditambah dengan Kejaksaan,” kata Riswan.
Riswan juga menghimbau masyarakat Kota Pariaman untuk terus berpartisipasi membantu Bawaslu untuk mengawasi setiap tindak pelanggaran yang terjadi pada tahapan – tahapan Pemilu. Salah satu bentuk partisipasi itu yaitu dengan melaporkan setiap tindak pelanggaran yang dilakukan oleh peserta Pemilu dan disertai dengan bukti.
“Ayo awasi, bersama rakyat awasi Pemilu. Bersama Bawaslu Tegakkan keadilan Pemilu,” sampainya. (YRP)
Discussion about this post