Bukittinggi, Scientia.id – Memperingati hari jadi ke-79, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Bukittinggi akan menggelar donor darah massal. Ketua PMI Kota Bukittinggi, Chairunnas mengatakan acara akan berlangsung di Gedung PMI Kota Bukittinggi dari pukul 08.00 hingga pukul 16.00 WIB.
“PMI Kota Bukittinggi mengundang seluruh warga untuk berpartisipasi dalam kegiatan yang akan digelar pada Sabtu, 28 September 2024,” ujar Chairunnas di Bukittinggi, Kamis (26/9/2024).
Menurutnya, aksi kemanusiaan melalui donor darah adalah tindakan yang sangat penting untuk membantu mereka yang membutuhkan.
Disampaikan, stok darah selalu dibutuhkan oleh rumah sakit untuk penanganan pasien dalam kondisi darurat maupun medis rutin.
“Setiap tetes darah yang didonorkan dapat menjadi harapan hidup bagi mereka yang membutuhkan transfusi,” sebutnya.
Kata Chairunnas, kegiatan donor darah juga merupakan bentuk nyata kepedulian dan solidaritas masyarakat terhadap sesama.
“Masyarakat Bukittinggi diharapkan dapat ikut serta dalam aksi kemanusiaan tersebut,” ajak Chairunnas.
Ia menyebutkan, sebagai apresiasi bagi pendonor, PMI Kota Bukittinggi telah menyiapkan hadiah menarik dan doorprize.
“Setiap pendonor berkesempatan mendapatkan hadiah sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi mereka dalam kegiatan ini,” tuturnya.
Sebut Chairunnas, donor darah selain memberikan manfaat langsung bagi penerima, juga memberikan manfaat kesehatan bagi pendonornya.
Baca Juga: Sambut HUT ke-79 KAI, Divre II Sumatera Barat Gelar Donor Darah
“Donor darah dapat merangsang pembaruan sel-sel darah dalam tubuh dan menjaga kesehatan jantung,” ungkapnya. (*)