
Padang, Scientia.id – Konglomerat Prajogo Pangestu kembali menempati posisi orang terkaya di Indonesia per September 2025 versi Forbes Real Time Billionaires List. Kekayaan bersih pemilik PT Barito Pacific Tbk (BRPT) itu tercatat sebesar 33 miliar dollar AS atau sekitar Rp 541,2 triliun (kurs Rp 16.400 per dollar AS).
Dengan jumlah tersebut, Prajogo bukan hanya berada di peringkat pertama di Indonesia, tetapi juga menduduki posisi orang terkaya nomor satu di Asia Tenggara dan menempati urutan ke-60 dalam daftar orang terkaya dunia.
Di bawahnya, posisi kedua ditempati Low Tuck Kwong, pendiri PT Bayan Resources Tbk (BYAN), dengan kekayaan 25,1 miliar dollar AS (Rp 411,6 triliun).
Sementara duo kakak beradik pemilik Djarum Group, R. Budi Hartono dan Michael Hartono, menempati posisi ketiga dan keempat dengan masing-masing kekayaan 20,1 miliar dollar AS (Rp 329,6 triliun) dan 19,3 miliar dollar AS (Rp 316,5 triliun).
Berikut daftar 10 besar orang terkaya Indonesia per 6 September 2025 versi Forbes:
- Prajogo Pangestu – 33 miliar dollar AS (Rp 541,2 triliun)
- Low Tuck Kwong – 25,1 miliar dollar AS (Rp 411,6 triliun)
- R. Budi Hartono – 20,1 miliar dollar AS (Rp 329,6 triliun)
- Michael Hartono – 19,3 miliar dollar AS (Rp 316,5 triliun)
- Otto Toto Sugiri – 14,3 miliar dollar AS (Rp 234,5 triliun)
- Marina Budiman – 10,4 miliar dollar AS (Rp 170,6 triliun)
- Tahir & Keluarga – 9,1 miliar dollar AS (Rp 149,2 triliun)
- Sri Prakash Lohia – 8,8 miliar dollar AS (Rp 144,3 triliun)
- Han Arming Hanafia – 6,8 miliar dollar AS (Rp 111,5 triliun)
- Agoes Projosasmito – 5,7 miliar dollar AS (Rp 93,5 triliun)
Forbes Real Time Billionaires List memperbarui data kekayaan para miliarder secara harian, berdasarkan nilai saham dan aset yang mereka miliki.
Baca Juga: Nenek 116 Tahun Resmi Jadi Orang Tertua di Dunia, Rahasianya Ternyata Sederhana
Nilai kepemilikan publik disesuaikan setiap lima menit ketika bursa saham terbuka, sementara kekayaan dari perusahaan swasta diperbarui sekali sehari. (*)







