Agam, Scientia.id – Wakil Bupati Agam, H. Muhammad Iqbal secara resmi membuka Workshop Nasional Akselerasi Puskesmas Indonesia (APKESMI) Cabang Agam di Hotel Grand Royal Denai, Bukittinggi, Kamis (7/8).
Dalam sambutannya, Wabup Iqbal menegaskan bahwa Puskesmas memegang peran vital sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan dasar yang terintegrasi dan merata bagi seluruh lapisan masyarakat.
“Workshop ini menjadi forum strategis dalam memperkuat peran Puskesmas di tingkat primer. Kita harapkan dari sini lahir inovasi dan sinergi nyata untuk mempercepat transformasi layanan kesehatan,” ujarnya.
Kegiatan yang digelar oleh APKESMI Cabang Agam ini menjadi wadah berbagi praktik baik antar Puskesmas untuk meningkatkan mutu layanan, terutama dalam mendukung program Integrasi Layanan Primer (ILP) dan Transformasi Sistem Kesehatan Nasional.
Wabup Iqbal juga menegaskan komitmen penuh Pemerintah Kabupaten Agam dalam mendukung peningkatan kualitas dan akses layanan kesehatan. Dukungan tersebut diwujudkan melalui penguatan SDM kesehatan, peningkatan fasilitas, serta pengembangan sistem informasi kesehatan yang terintegrasi.
Baca Juga: Agam Alokasikan DBH Sawit untuk Lindungi Pekerja Perkebunan
Workshop ini diharapkan dapat menghasilkan langkah-langkah konkret yang berdampak langsung bagi masyarakat, sekaligus menjadi inspirasi bagi daerah lain dalam mengoptimalkan peran Puskesmas di Indonesia. (*)