
Padang, Scientia.id – Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sumatera Barat, Firdaus menyampaikan ucapan selamat atas Hari Lahir ke-27 Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang jatuh pada Juli 2025. Dalam pernyataannya, Firdaus mengajak seluruh kader dan simpatisan untuk menjadikan momentum ini sebagai refleksi sekaligus penyemangat dalam meneguhkan perjuangan partai.
“Selamat Harlah ke-27 PKB. Ini adalah waktu yang tepat bagi kita semua untuk kembali merenungkan perjalanan panjang partai ini. Perjalanan yang dilandasi oleh semangat pengabdian kepada rakyat, agama dan bangsa,” ujar Firdaus pada Scientia.id, Selasa (22/7).
Firdaus menegaskan bahwa PKB hadir bukan sekedar sebagai partai politik, melainkan sebagai kekuatan moral yang membawa nilai-nilai Islam rahmatan lil alamin dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
“PKB bukan hanya kendaraan politik, tapi rumah perjuangan. Rumah Bagi siapapun yang ingin memperjuangkan keadilan, kemanusiaan dan kesejahteraan umat,” jelas Firdaus.
Dalam langkah menyemarakkan hari jadi PKB yang ke-27 ini, DPW PKB Sumatera Barat Tengah masa depan menjadi rangkaian kegiatan dalam tajuk Semarak Harlah PKB. Kegiatan ini diharapkan menjadi ruang konsolidasi semangat, silaturahmi dan penguatan nilai-nilai kebangsaan di tengah masyarakat.
“Semarak Harlah PKB akan menjadi momentum kebersamaan kader dan masyarakat. Kita ingin kehadiran PKB semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Sumatera Barat,” tutup Firdaus.
Baca Juga: Kebakaran Bukit Gagoan, Anggota DPRD Sumbar Firdaus: Harus Diinvestigasi
Harlah PKB ke-27 tahun ini membawa pesan kuat: memperluas kiprah, menjaga konsistensi perjuangan, dan terus hadir sebagai kekuatan politik yang menebar maslahat bagi seluruh rakyat Indonesia. (tmi)