Padang Pariaman, Scientia.id – Wakil Ketua DPRD Padang Pariaman, Firman menggelar kegiatan reses, Kamis (13/2) di Kantor Camat Ulakan. Reses ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat serta mendengarkan langsung usulan dan keluhan warga terkait berbagai persoalan pembangunan pelayanan publik.
Firman menegaskan bahwa reses merupakan agenda wajib bagi setiap anggota DPRD sebagai bentuk tanggung jawab dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat.
“Reses wajib dilakukan untuk menyerap aspirasi, yakni mendengar usul dan saran dari masyarakat,” ujarnya dalam sambutannya.
Firman juga menambahkan bahwa berbagai aspirasi yang disampaikan warga akan dibahas dan diperjuangkan di DPRD sesuai dengan skala prioritas dan kebutuhan mendesak.
Dalam kesempatan tersebut, masyarakat menyampaikan sejumlah permasalahan, terutama terkait infrastruktur jalan yang rusak beberapa titik. Mereka berharap adanya perbaikan segera karena kondisi jalan yang buruk dapat membahayakan pengguna. Selain itu, warga juga menyoroti kebutuhan peningkatan pelayanan publik, kesejahteraan Sosial, serta akses terhadap program bantuan pemerintah.
Wali Nagari Ulakan, Ade Candra Saputra, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan harapannya agar aspirasi masyarakat dapat ditindaklanjuti secara konkret oleh DPRD.
“Kami berharap apa yang disampaikan masyarakat bisa menjadi prioritas mendapatkan perhatian dari pemerintah daerah,” ujar Ade.
Baca Juga: Bawaslu Kota Pariaman Rakor Evaluasi Usai Pilkada Serentak
Reses ini mendapat apresiasi dari masyarakat yang hadir. Mereka menilai kegiatan seperti ini penting agar para rakyat dapat tersampaikan langsung kepada para wakil mereka di DPRD. Warga berharap komunikasi antara pemerintah dan masyarakat terus terjalin guna mewujudkan pembangunan yang lebih baik dan merata di Padang Pariaman. (tmi)